“Iris, Sang Pahlawan Suci” adalah novel fantasi yang telah diadaptasi menjadi gim. Suatu hari, seorang pria bereinkarnasi menjadi Eugram , pangeran ketiga Kekaisaran dan last boss terkuat dalam cerita. Untuk menghindari takdir dibunuh oleh protagonis, Putri Iris dari negara musuh, Eugram memutuskan untuk mencari suaka ke kerajaan tempat Iris berada! Akhirnya, ia berhasil bertemu dengan Iris. Namun, kehidupan mewah di kerajaan yang ia harapkan☆tak kunjung dimulai… Setiap hari penuh tantangan! Dari melatih teknik pedang Iris, menjadi pengawalnya, berkencan, hingga menjadi ayah seorang pembunuh bayaran cilik. Meski ia mengungguli orang-orang di sekitarnya dengan pertahanan mutlak 《Penghalang Mana》 yang berasal dari 《Magic Core》 bawaannya…!?
“Yah, bagaimanapun juga aku ini yang terkuat.”
Kisah kehidupan penuh cinta dan kecurangan antara last boss yang membelot ke negara musuh dan protagonis yang anggun nan jelita (tapi mungkin sedikit kasar?), dimulai!!